Senin, 18 Juli 2022 seluruh siswa dan siswi, guru serta karyawan mengikuti kegiatan apel yang dilaksanakan di halaman sekolah SMP Batik Program Khusus Surakarta. Kegiatan apel pagi merupakan kegiatan yang sempat ditiadakan akibat adanya pandemi, namun kini kegiatan tersebut sudah dapat diadakan dengan tetap menggunakan protokol kesehatan. Tepat pada pukul 07.00 pagi, para siswa telah berbaris dan siap untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Apel pagi dipimpin oleh kepala sekolah, kegiatan apel pagi berjalan dengan lancar dan tertib, kegiatan ini berlangsung kurang lebih 30 menit. Tepat pada pukul 08.00 apel pagi selesai dan para siswa kembali ke kelas masing-masing untuk mengikuti pembelajaran.